Cara Mengatasi Modem Yang Sering Connect Disconnect

Sungguh sangat menyebalkan di saat lagi browsing di Google, jaringan internet yang saya gunakan tersambung terputus atau connect disconnect. Hal ini sangatlah mengganggu aktivitas saya dalam dunia blogging. Signal yang tampil di laman Telkomsel Flash saya menampilkan Signal 3G yang tidak stabil (Turun naik). Ketika menggunakan modem MoviMax atau Modem XL, status UMTS atau HSDPA sebentar-bentar berubah menjadi EDGE atau GPRS.


Modem

Banyak cara sudah saya coba untuk mengatasi masalah modem yang sering connect disconnect seperti :

  1. Melakukan Uninstall software modem
  2. Membersihkan virus yang menginfeksi komputer saya
  3. Mengganti modem yang saya gunakan
  4. Menggunakan komputer lain
  5. Melakukan disable driver melalui Device Manager

Semua cara itu, tidak satu pun berhasil. Waduh... Sia-sia pulsa XL yang saya gunakan untuk berlangganan Internet (Beberapa kali kalimat itu terucap dari mulut saya). Dalam keadaan kecewa, iseng-iseng saya menghubungi Operator XL via 817. Kemudian saya ceritakan operatornya kodisi jaringan Internet yang saya gunakan. Lalu, operator-nya menyarankan saya untuk mencari lokasi lain untuk internetan (Lokasi yang kira-kira memiliki Signal 3G yang kuat). Setelah saya mengikuti saran Opertor, ternyata berhasil. Saya bisa internetan dengan lancar tanpa putus nyambung putus nyambung. Signal 3G yang TIDAK STABIL adalah penyebab jaringan sering Connect Disconnect. Oya... Jangan lupa untuk merubah, setting modem Anda. Pilih UMTS atau HSDPA untuk jaringannya.

Silahkan cari lokasi jaringan yang kuat, Insyaallah masalah modem yang sering connect disconnect akan teratasi. Saat ini di Indonesia banyak jaringan internet yang bermasalah karena keadaan cuaca yang tidak bagus atau karena gangguan teknis.

Posting Komentar

2 Komentar